15 Langkah Cara Menabung Di SeaBank No Ribet
|Cara menabung di Seabank banyak dicari oleh masyarakat terutama karena breakthrough yang ditawarkan dari bank digital ini diantaranya dengan membuka rekening dan bertransaksi lewat smartphone.
Disamping afiliasinya dengan e-commerce terkemuka yaitu shopee yang sama-sama dimiliki oleh induk usaha Sea Group ini awalnya hanya berdiri di Singapura pada tahun 2020.
Apa itu Seabank?
Sebelum membahas mengenai cara menabung di Seabank mari kita bahas terlebih dahulu ap aitu Sea Bank?
Seabank atau yang memiliki nama resmi PT Bank Seabank Indonesia adalah lembaga keuangan digital milik Sea Group, perusahaan induk dari situs e-commerce Shopee dan juga penerbit game online Garena.
Sebelum diakuisisi dan resmi berganti nama menjadi PT Bank Seabank Indonesia, awalnya bank ini bernama PT Bank Kesejahteraan Ekonomi (Bank BKE). Setelah resmi diakuisisi oleh Sea Group maka Bank KBE ini berubah menjadi Seabank.
Apakah Menabung Di Seabank Aman?
Sebagai bank baru yang belum lama berdiri, banyak keraguan masyarakat terkait keamanan dari seabank ini apakah sudah terdaftar di OJK atau dijamin juga oleh LPS?
Seabank telah mendapat izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atas dasar Keputusan No. KEP-12/PB.1/2021 yang telah sejak awal 2021 atau lebih tepatnya diterbitkan oleh Deputi Komisioner Pengawas Perbankan I Otoritas Jasa Keuangan tanggal 10 Februari 2021 tentang Penetapan Penggunaan Izin Usaha Atas Nama PT Bank Kesejahteraan Ekonomi Menjadi Izin Usaha Atas Nama PT Bank Seabank Indonesia.
Selaini itu juga telah disetujui oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenhunham) berdasarkan Keputusan No. AHU-0002728.Ah.01.02 Tahun 2021 yang diterbitkan oleh Menhunham pada15 Januari 2021 tentang Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan Terbatas PT Bank Seabank Indonesia.
Namun jika dari segi jamminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) bunga dari Seabank ini berada diatas threshold yang dapat dijamin oleh LPS yaitu hanya 4%.
Cara Menabung Seabank
Selanjutnya bagi anda yang tertarik untuk membuka rekening bank digital seabank, berikut merupakan cara menabung di seabank :
- Download aplikasi seabank di App Store/Play store, kemudian pilih menu “Buka Rekening”
- Kemudian anda akan diarahkan untuk mendaftar dengan menggunakan nomor telepon
- Masukkan nomor telepon anda yang aktif ke kotak yang telah disediakan, kemudian klik “next”
- Setelah itu anda akan dikirmkan kode OTP ke nomor hp yang telah anda daftarkan tadi melalui SMS
- Masukan kode verifikasi OTP yang telah diterima ke kolom yang telah disediakan dalam laman
- Buat password yang anda kehendaki dan lakukan konfirmasi ulang
- Selanjutnya anda akan diarahkan untuk upload foto KTP
- Isi dan lengkapi data diri anda
- Buat PIN transaksi pada laman yang telah disediakan
- Kemudian anda akan diarahkan ke proses video verifikasi
- Lakukan video call secara langsung atau buat janji dengan Seabank
- Jika sudah siap melakukan verifikasi video maka klik “verifikasi sekarang”. Lakukan video call dengan SeaBank selama +/- 2 menit. Perlu diketahui, dalam proses ini anda harus menyiapkan :
- KTP
- NPWP
- SIM
- Pastikan koneksi internet stabil dan
- Pencahayaan terang.
- Setelah proses verifikasi, pengajuan akan diproses maksimal 1 hari kerja.
- Jika telah selesai, anda akan menerima notifikasi di aplikasi, SMS ataupun email yang telah terdaftar.
- Berhasil, rekening seabank anda telah jadi.
Produk pertama yang dibuat oleh SeaBank adalah rekening tabungan, yang dapat mempermudah pengelolaan aktivitas finansial harian & menyediakan tabungan dalam satu rekening dengan bunga yang tinggi.
Cara Mendapatkan Buka Rekening SeaBank
Jenis tabungan dari seabank yang menyediakan buku tabungan adalah terbatas pada produk tabunganKu dan tabungan SeaBank, sementara itu untuk rekening tabungan digital untuk sementara ini belum disediakan dikarenakan prosesnya tidak melewati cabang.
Cara Mendapatkan Kartu SeaBank
Jenis tabungan dari seabank yang menyediakan karktu adalah terbatas pada produk tabunganKu dan tabungan SeaBank. Sementara itu untuk rekening tabungan digital sementara ini belum disediakan dikarenakan prosesnya tidak melewati cabang.
Apa keuntungan menabung di SeaBank?
Beberapa keuntungan menabung di seabank adalah sebagai berikut :
- Bunga Tabungan Tinggi.
Untuk tahun 2021 ini saja misalnya, bunga yang ditawarkan oleh seabank adalah 7%. Jauh lebih tinggi dibandingkan rata-rata bunga bank pada umumnya.
Namun seabank bunga 7% ini juga memiliki resiko tidak dijamin oleh LPS. Mengingat batas bunga yang dapat dijaminkan oleh LPS adalah 4%
- Tanpa saldo minimum, bebas tarik kapan saja
Selain bunga yang tinggi, produk tabungan seabank ini juga memiliki keunggulan berupa tidak membutuhkan saldo minimal. Meskipun keunggulan tersebut sudah banyak dimiliki oleh bank lain namun masih tetap patut dipertimbangkan.
- Bunga Cair Setiap Hari
Satu keunggulan lain yang jarang dimiliki oleh bank lain adalah di seabank, bunga akan dicairkan setiap hari ke rekening anda.
- Nominal transfer minimal Rp 1
Benefit ini dikhususkan untuk transfer sesame rekening seabank, dan nominal transfer yang sangat kecil ini memang dapat memudahkan transaksi.
Pemegang SeaBank Saham
Dikutip dari website resminya, komposisi pemegang saham PT Bank Seabank Indonesia adalah PT. Danadipta Artha Indonesia dengan presentase kepemilikan sebesar 97,25% dan juga PT. Koin Investama Nusantara dengan komposisi kepemilikan sebesar 2.75%.
Baca Juga >>> 3 Cara Cek Nomor HP Yang Terdaftar Di Bank BNI <<<
Penutup
Demikian artikel tipshidup kali ini tentang Cara menabung di Seabank, informasi lengkap tentang seabank dan berbagai tipshidup lainya. Semoga dapat bermanfaat dalam mengatasi permasalahan hidup anda. Sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya.