[REVIEW] 22 Kandungan Azarine Peeling Serum

Kandungan Azarine Peeling Serum

Kandungan azarine peeling serum sangat menarik perhatian terutama kaum hawa yang tengah mencari serum dengan harga terjangkau namun kualitas dan izin formal dari BPOM juga telah dikantongi. Selain harganya yang murah, peeling serum dari azarine dengan nama lengkap Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum ini juga mudah didapatkan di toko kecantikan terdekat.

Seperti kita telah ketahui Bersama bahwa peeling serum ini difungsikan untuk mengangkat sel kulit mati yang ada di area wajah. Peeling serum dari azarine ini mengklaim dapat membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit. Kegunaan dari Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum ini diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Mengangkat sel kulit mati tanpa membuat kulit kering ataupun iritasi karena terbuat dari bahan- bahan herbal
  2. Mencerahkan kulit kusam, noda ataupun flek pada kulit
  3. Menyamarkan dan memudarkan bekas jerawat, luka, bopeng dan bruntusan
  4. Menyamarkan pori- pori dan garis halus pada kulit
  5. Meregenerasi sel kulit dan memperbaiki tekstur kulit
  6. Menutrisi kulit secara keseluruhan
  7. Skin priming dan Booster

kandungan azarine peeling serum dibagi menjadi dua kategori yaitu yang bersumber dari bahan alami dan bahan kimia, kandungan azarine peeling serum adalah sebagai berikut :

Bahan Kimia

Bahan Alami

1.       Aqua

2.       Glycolic Acid

3.       Salicylic Acid

4.       Lastic Acid

5.       Sodium Hyaluronate

6.       Solanum Lycopersicum Fruit Extract

7.       Niacinamade

8.       Sodium Pca

9.       Chlorphenesin

10.   Polyquarnium-7

11.   Phenoxyethanol

1.       Xanthan Gum*

2.       Bisabolol*

3.       Propanediol*

4.       Portulaca Oleracia extract*

5.       Citrus Limon Fruit Extract*

6.       Carica Papaya Fruit Extract*

7.       Glycerin*

8.       Microcitrus Australasica Fruit Extract*

9.       Aloe Barbadensis Leaf Juice*

10.   Galactomyces Ferment Filtrate*

11.   Centella Asiatica Extract*

 

Manfaat dalam masing-masing ingridients Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum adalah sebagai berikut :

  1. Kandunga yang bersifat Peeling
  2. AHA : AHA bekerja di lapisan permukaan kulit dengan mengikis sel kulit mati. Memiliki kemampuan menghidrasi dan memicu sintetis kolagen. mengembalikan kelembapan dan kekenyalan kulit. Merevitalisasi kulit kusam. Mengurangi penampakan garis halus. Membantu menyamarkan hiperpigmentasi. Meratakan tekstur dan warna tone kulit. Tapi, AHA bisa menyebabkan kulit menjadi sensitif terhadap cahaya matahari. Kandungan yang mengandung AHA dalam azarine peeling serum adalah :
  • Glycolid Acid
  • Lactic acid
  • Citrus lemon fruit extract
  • Carica papaya fruit extract
  • Solanum lycopersicum fruit extract.
  1. BHA : BHA Bekerja di lapisan kulit terdalam, sehingga tidak hanya mengikis sel kulit mati, namun juga mengatasi komedo, baik blackhead maupun whitehead, mengontrol kelenjar minyak, etc. Selain itu, BHA juga memiliki kemampuan anti inflamasi dan anti bakteri. Sehingga cocok untuk: Kulit berjerawat, berminyak, dan comedogenic-prone. Menjaga kebersihan pori-pori sehingga membuatnya tampak mengecil. Membantu mengatasi milia dll. BHA tidak membuat kulit photo-sensitif. Kandungan yang mengandung BHA dalam azarine peeling serum adalah :
  • Salicylic Acid
  1. Kandungan yang bersifat menenangkan / Skin Soothing

Bahan alami dan antibakteri yang dapat memenangkan inflamasi kulit dan tentu saja bersifat skin soothing dalam azarine peeling serum adalah :

  • Aloebarbadensis leaf juice
  • Bisabolol
  • centela asiatica extract
  1. Kandungan yang melembabkan kulit

Kedua bahan ingridients dalam azarine peeling serum yang mampu melembabkan dan menjaga kulit tetap terhidrasi adalah :

  • Sodium Hyaluronate
  • Sodium PCA (Pyrrolidone Carboxylic Acid)
  1. Kandungan yang mampu mencerahkan warna kulit

Salah satu klaim azarine peeling serum yang mampu mencerahkan kulit ini berkat kandungan di dalam serum berupa :

  • Glycolic acid
  • Ektrak krokot (portulaca oleracea extract)
  • Citrus lemon fruit extract
  • Carica papaya fruit extract
  • Lactic acid
  • Ektrak tomat
  • Niacinamide
  1. Kandungan yang mampu mengecilkan pori-pori. Menurut Asian Journal of Beauty & Cosmetology salah satu kandungan yang dapat mengecilkan pori sebesar 15-21% dalam azarine peeling serum adalah :
  • Galactomyces ferment filtrate

Kandungan azarine peeling serum selanjutnya adalah bahan-bahan pelengkap diantaranya sebagai berikut :

  1. Kandungan pelarut :
  • Aqua
  1. Kandungan pengencer :
  • Propanediol
  1. Kandungan pengawet :
  • Chlorphennesin
  • Phenoxyethanol
  1. Kandungan pengental :
  • Polyquaternium-7
  • Xanthan gum

Dari segi ingridients yang terkandung maka dapat disimpulkan bahwa Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum cenderung lebih cocok digunakan untuk mengatasi kulit kusam, berjerawat, berminyak dan juga pori-pori yang cenderung besar.

Azarine Peeling Serum Review

Dalam berbagai kanal review yang ada, maka dapat disimpulkan bahwa azarine peeling serum review yang umum dirasakan oleh penggunanya adalah sebagai beriku :

  1. Kemasan : Kardus luar azarine yang berwarna kombinasi antara hijau mint dan putih cenderung “biasa”, untuk botol serum sendiri terkadang jika anda sedang tidak beruntung maka akan mendapatkan pipet yang tidak berfungsi.
  2. Wangi : serum Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum tergolong memiliki bau yang cukup menyengat. Untuk anda yang terbiasa menggunakan serum tidak berbau mungkin akan terasa tidak nyaman.
  3. Tekstur : tekstur serum Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum ini bening cukup encer namun Ketika di oleskan ke area kulit akan terasa bahwa serum ini akan terasa sedikit kental dan mudah meresap.

Azarine Peeling Serum Harga

Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum adalah produk local yang pastinya mudah dicari dan harganya juga cukup terjangkau. Dengan kemasan 20 ml, Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum dibanderol dengan harga kisaran di Rp 29.500. Azarine Peeling serum harga dibawah 30ribuan ini merupakan harga yang sangat murah untuk kandungan azarine peeling serum yang cukup rich ini.

Azarine Peeling Serum Cara Pakai

Setelah membahas mengenai kandungan azarine peeling serum, azarine peeling serum review dan azarine peeling serum harga, maka selanjutnya tipshidup akan membahas terkait cara pakai azarine peeling serum berdasarkan jenis kulit sebagai berikut :

  1. Untuk kulit Normal

Gunakan setiap hari saat malam hari setelah facial wash / toner dan sebelum serum lain untuk kulit normal.

  1. Untuk kulit sensitive

Gunakan 2-3 x seminggu setelah facial wash / toner untuk kulit sensitif.

Baca Juga >>> Pengalaman Pakai Serum Gold Hanasui, 5 Manfaat & 6 Efek Sampingnya <<<

Penutup

Itu tadi artikel tipshidup.com tentang kandungan azarine peeling serum, azarine peeling serum review, azarine peeling serum harga, dan azarine peeling serum cara pakai. Sampai jumpa lagi di artikel selanjutnya.

 

One Comment

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *